MANFAAT BAWANG PUTIH UNTUK MANUSIA

KHASIAT BAWANG PUTIH



beberapa manfaat bawang putih bagi pria dan wanita, terutama yang berkaitan dengan kesuburan.
Meningkatkan kadar estrogen pada wanita
Melancarkan sirkulasi darah dan menambah stamina untuk ibu hamil
Mencegah kelainan kromosom pada bayi
Mengatur hormon reproduksi pira
Mencegah rusaknya sperma
Melancarkan sirkulasi darah ke organ seksual

Manfaat bawang putih untuk wanita adalah meningkatkan kadar estrogen. Bawang putih berperan dalam membersihkan darah dan membantu sirkulasinya, sehingga wanita memiliki stamina yang baik untuk mengandung. Vitamin B6, vitamin C, dan selenium di dalamnya akan mencegah kelainan kromosom pada bayi yang dikandung. 

Dilansir Positive Med, konsumsi satu siung bawang putih mentah setiap hari sebelum ovulasi (masa subur) akan meningkatkan kemungkinan hamil pada wanita.

Sementara itu, manfaat bawang putih bagi pria adalah menambah gairah seksualitas. Bawang putih merupakan sumber vitamin B6 dan selenium. Vitamin B6 berguna untuk memperkuat imunitas dan mengatur hormon. Sementara itu selenium berperan sebagai antioksidan yang mencegah rusaknya sperma. Allicin yang terkandung di dalam bawang putih juga berfungsi melancarkan sirkulasi darah ke organ seksual.

Berikut ini kami tampilkan resep untuk mendapatkan manfaat bawang putih bagi pria.

Bahan:

5 Siung bawang putih
1 Kuning telur ayam kampung
1 Sendok makan madu murni

Cara mendapatkan manfaat bawang putih untuk pria:

Haluskan bawang putih yang sudah dikupas.
Aduk bawang putih lumat bersama kuning telur.
Minum ramuan tersebut sebelum bercinta atau setiap pagi untuk mendapatkan manfaat bawang putih secara maksimal.

Komentar

Postingan Populer