Festival Krampusnacht, Austria

Festival Krampusnacht, Austria 


Festival Krampusnacht, Austria dirayakan setiap tahun pada tanggal 5 Desember, festival ini disebut sebagai ‘pre-christmast’ party. Tapi di festival ini kamu jangan berharap akan disuguhkan oleh orang-orang yang memakai kostum santa dengan keretanya. Festival ini justru akan berisi dengan berbagai orang yang mengenakan kostum mengerikan dengan sebutan Krampus. Krampus adalah sebuah makhluk mitologi dengan wujud kepala kambing dan berbadan manusia.

Krampus juga disebut sebagai salah satu iblis dalam agama Nasrani. Nah, ini dia serunya, dijalanan di kota-kota besar di Austria akan ada banyak laki-laki dewasa yang berkostum sebagai Krampus sambil membawa sebuah tongkat kayu, dan akan menangkap dan memukul para anak nakal, agar mereka cepat menjadi baik dan bisa mendapatkan hadiah dari santa clause hari Natal nanti.

Karena keunikannya, festival ini pun telah banyak dirayakan di berbagai negara di Eropa bahkan Amerika Serikat pun ikutan menyelenggarakan festival ini. 

Komentar

Postingan Populer